Dulunya Eksklusif PlayStation, Journey Akan Hadir di Steam dalam Waktu Dekat


Dulu Journey terkenal sebagai salah satu game wajib main bagi pengguna PS3/PS4. Sebentar lagi game ini akan jadi wajib main di Steam juga.

Masih ingat dengan Journey, game aneh yang cukup menghebohkan dunia ketika muncul pada tahun 2012 lalu? Tak seperti game populer kebanyakan yang mengedepankan aksi, Journey menempatkan kita dalam sebuah pengalaman spiritual yang menenangkan jiwa. Bukan sekadar nyeleneh saja, Journey benar-benar sesuatu yang unik dan wajib dicoba.

Para penggemar PlayStation dulu boleh berbangga hati karena sebuah game unik seperti Journey cuma bisa dinikmati lewat PS4 dan PS3. Hal itu sekarang sudah berubah, karena pada tahun 2019 kemarin Journey akhirnya mendapatkan port ke dua platform lain, yaitu PC dan iOS. Tapi ada satu masalah kecil. Journey versi PC hanya tersedia di Epic Games Store.

Sumber: Steam

Kabar baiknya, sama seperti sejumlah game eksklusif Epic Game Store lain, eksklusivitas Journey di platform itu hanya bersifat sementara. Penerbit game ini di PC yaitu Annapurna Interactive baru-baru ini mengumumkan bahwa Journey akan hadir di Steam juga dalam waktu dekat. Tanggal perilisannya adalah 11 Juni 2020, hampir tepat setahun setelah versi Epic Games Store dirilis.

Kelebihan Journey versi PC dibandingkan versi PS4/PS3 dulu adalah game ini sekarang mendukung tampilan visual dengan resolusi hingga 4K. Di samping itu harga jualnya pun lebih murah. Versi Steam belum memiliki banderol resmi, namun versi Epic Games Store bisa kamu beli dengan merogoh kocek senilai US$5,99 (sekitar Rp94.000) saja.

Sumber: Steam

Sebagai perbandingan, Journey versi PS4 dijual seharga US$14,99 (sekitar Rp236.000). Bagi kamu yang hanya punya laptop atau “PC kentang” jangan khawatir, sebab spesifikasi minimum yang diperlukan tergolong ramah lingkungan.

Intel Core i3 generasi lama, RAM 4 GB, serta kartu grafis setara NVIDIA GTS 450 sudah cukup untuk memainkannya.

Hijrahnya game eksklusif PlayStation, terutama PS4, ke PC saat ini sudah tak lagi jadi kejutan. Sony Worldwide Studios sendiri sudah menyatakan bahwa mereka memang sangat terbuka pada kemungkinan tersebut, namun bukan berarti PlayStation tidak akan memiliki game eksklusif lagi. Semua tergantung dari kecocokan platformnya.

Sumber: Steam

Journey adalah game yang damai dan cocok untuk relaksasi pikiran. Kalau kamu mencari artikel atau video tentang game penghilang stres”, besar kemungkinan nama Journey akan hadir di situ. Dulu game ini adalah game wajib main bagi pengguna PS3 dan PS4, sekarang tampaknya akan jadi wajib main bagi pengguna PC juga.


Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Ayyub Mustofa

Jarang main game sampai tamat kecuali untuk review. Menyukai hampir semua genre, dan hingga kini masih menunggu kemunculan Megaman X9.