Tidak semua game Star Wars keluaran dari EA bisa sukses dan diterima secara positif oleh komunitas, ada beberapa yang sukses meledak, tapi tidak sedikit juga yang mendapatkan respon negatif. Jika kita melihat sisi positif, kita memiliki game franchise Cal Kestis, alias game yang dibuat dengan judul Star Wars Jedi. Kabar bagusnya, belum lama ini EA diketahui sudah mulai membuat projek baru kelanjutan dari game ini.
Sebelumnya kita sudah memiliki 2 seri dari Star Wars Jedi ini, pertama ada di Jedi: Fallen Order yang pertama kali dirilis pada tahun 2019, dan setelahnya baru saja dirilis belum lama ini Jedi: Survivor.
Sekarang, walaupun game keduanya masih berumur sangat muda, laporan terbaru dari projek masa depan EA dan Respawn Entertainment mengatakan kalau game ketiganya sudah mulai dibuat.
BACA JUGA: EA Umumkan Game Baru Black Panther!

Informasi ini diketahui ketika banyak orang menemukan bukti kalau EA dan Respawn Entertainment sedang membuka lowongan kerja. Lebih spesifik lagi, lowongan kerja yang diminta disini mengarah kepada projek baru Star Wars mereka. Dalam lowongan yang dibuka, ada 3 posisi disini, satu untuk principal game writer, senior VFX artist dan audio engineer, semuanya masuk ke dalam projek Star Wars.
Jika kalian melihat langsung ke website dimana lowongan ini dibuka, kalian bisa melihat kalau game Star Wars yang dimaksud disini memang yang seri Jedi. Itu berarti ada kemungkinan besar kalau kita akan mendapatkan kisah lanjutan dari Kal Cestis, dan Respawn Entertainment bisa membuat cerita trilogi dari franchise yang sukses besar ini.

Kisah Kal Cestis sendiri memang sangat menarik untuk kalian ikuti, dari banyaknya karakter baru atau spinoff dari cabang cerita utamanya, Kal Cestis bisa disebut sebagai salah satu yang terbaik. Masih ada banyak cerita yang bisa diungkap dan digali dari karakter ini, dan sepertinya pihak developer mengerti akan hal itu. Jangka waktu game pertama dan kedua ada 4 tahun, jadi mungkin saja untuk game ketiganya juga bisa kita mainkan pada tahun 2026 atau 2027 mendatang.
