Pikirkan Resiko, Film Mortal Kombat 2 Diundur ke Tahun Depan!


Main Aman.

Setelah ramai merilis berbagai promosi untuk perilisan film live action Mortal Kombat 2, sekarang mereka malah mengumumkan adanya pengunduran. Laporan terbaru dari situs Deadline mengatakan kalau film ini harus diundur sampai tahun depan. Cukup jauh bahkan, karena pengundurannya dilakukan sampai musim summer tahun depan.

Awalnya, Mortal Kombat 2 sendiri direncanakan untuk rilis pada tanggal 24 Oktober mendatang, tapi sekarang tanggalnya diundur sampai 15 Mei 2026. Adapun alasannya mengarah kepada antisipasi resiko rilis yang besar jika dilakukan sekarang ini. Mereka menilai kalau pada musim summer tahun depan, hasilnya bisa lebih baik.

BACA JUGA: Activision Beri Respon Tentang Skin “Kocak” Dalam Call of Duty

Menurut penjelasan yang diberikan oleh New Line Cinema, mereka menilai kalau Mortal Kombat 2 ini adalah satu film live action dengan resiko paling besar dalam konteks film game, apalagi untuk live action. Film dengan skala sebesar ini harus bisa mendapatkan kesuksesan, agar nantinya bisa membuka jalan kepada projek game lain, atau setidaknya tidak menghambat film lain.

Mortal Kombat 2 sendiri akan menjadi sekuel langsung dari film pertamanya yang dirilis pada tahun 2021 kemarin. Ceritanya masih akan melanjutkan film sebelumnya, dengan penambahan Johnny Cage yang diperankan oleh Karl Urban, menjadi fokus utamanya. Namun, selebihnya kalian masih bisa mendapatkan pengalaman brutal yang sama.

Mortal Kombat 2 adalah film yang cukup ambisius, walaupun pada film pertamanya mendapatkan hasil yang campur aduk. Warner Bros masih yakin kalau game ini bisa diangkat ke layar lebar dan dinikmati oleh banyak orang. Sekarang, kita harus menunggu selama delapan bulan untuk menyaksikan sekuel dari salah satu game fighting terbesar ini.


Subscribe
Notify of
guest
2 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Jack1567
Jack1567
September 1, 2025 8:43 pm
Caiden3561
Caiden3561
September 2, 2025 6:19 am
Arshi

Full passion di jurnalistik, terutama soal video games.