Pembuatan PlayStation 5 Pro Ternyata Memakan Waktu Selama 5 Tahun!


PlayStation 6 kapan?

Sudah cukup lama semenjak Sony merilis next-gen console mereka yang tidak lain adalah PlayStation 5. Walaupun tidak terasa, nyatanya console ini telah dirilis semenjak tahun 2020 kemarin, membuat umurnya sudah mulai tua. Namun, untuk versi PlayStation 5 Pro sendiri, Sony baru saja merilisnya belum lama ini, dan tahukah kalian kalau versi ini memakan waktu lima tahun untuk dibuat.

Menurut penjelasan dari Hideaki Nishino selaku CEO dari Sony ketika melakukan wawancara bersama Variety. Beliau menjelaskan kalau pembuatan PlayStation 5 Pro sebenarnya dibuat bahkan sebelum versi normalnya dibuat. Jika ditotalkan, beliau mengatakan kalau timnya membutuhkan waktu lima tahun untuk versi ini.

BACA JUGA: Setelah Sekian Lama, Akhirnya Outlast Resmi Dapatkan Adaptasi Film!

“Kami mulai mengerjakan PlayStation 5 Pro bahkan sebelum PlayStation 5 dirilis, itu adalah projek lima tahun lagi bagi kami. Jadi, sempat ada pembicaraan mengenai apakah kami ingat membuat versi Pro lagi atau tidak,” jelas Nishino.

Siapa sangka kalau versi Pro dibuat lebih lama, apalagi dibuatnya sebelum versi normal bisa selesai, sebuah kejadian aneh dalam industri game.

Tanpa perlu diragukan lagi kalau kekuatan yang dimiliki oleh PlayStation 5 Pro jauh lebih kuat dibanding yang normal. Namun, menariknya Sony bisa membuat versi ini duluan sebelum yang normal, seakan membuktikan kalau mereka bisa saja membuat versi yang lebih bagus duluan. Cerita ini juga seakan membuktikan kalau Sony mungkin saja sudah sibuk membuat versi yang baru.

Memasuki umur ke lima untuk PlayStation 5, maka sekarang ini sudah mulai bisa membicarakan tentang PlayStation 6. Sony adalah perusahaan yang selalu bergerak sebelum pasar bergerak, jadi tidak akan mengherankan jikalau PlayStation 6 sedang dibuat sekarang ini.

Bisa dibayangkan apa yang bisa dilakukan dengan next-gen console setelah seri kelima.


Subscribe
Notify of
guest
2 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Clochant
Clochant
November 7, 2024 11:56 am

Clochant There is definately a lot to find out about this subject. I like all the points you made

Houzzmagazine
Houzzmagazine
November 7, 2024 5:34 pm

Houzzmagazine This is my first time pay a quick visit at here and i am really happy to read everthing at one place

Arshi

Full passion di jurnalistik, terutama soal video games.