Ketika Marvel Rivals dirilis pada awal bulan Desember tahun kemarin, banyak orang langsung membandingkannya dengan Overwatch. Kenyataannya memang benar, dari segi gameplay, kedua game ini menawarkan hal yang sama. Apa yang jadi pembeda terbesarnya adalah, yang satu membawa kekuatan dari IP Marvel yang kaya akan karakternya.
Tidak butuh waktu lama bagi Marvel Rivals untuk mendapatkan hasil yang maksimal, di mana game ini terpantau memiliki angka pemain yang stabil di atas rata-rata game yang lain. Overwatch 2, di lain pihak, semenjak game baru ini dirilis, terpantau kalau jumlah pemainnya mengalami penurunan. Angka yang turun di sini juga terpantau drastis, memberikan dampak kepada keseluruhan angka gamenya.
BACA JUGA: MOBA Sepuh Heroes of Newerth Kembali Lagi dengan Bawa Nama Reborn!

Sebelum Marvel Rivals dirilis, angka rata-rata pemain Overwatch 2 yang bermain menggunakan Steam ada di 32 sampai 35 ribu. Namun, setelah Marvel Rivals dirilis, angkanya langsung turun dan sekarang berada di 25 ribu rata-ratanya. Setidaknya ada sekitar 20% angka yang hilang, tentu saja alasannya sudah jelas kalau para pemainnya memutuskan untuk pindah.
Melihat gameplay kedua game ini, tidak ada banyak hal yang akan kalian temukan berbeda, yang ada malah sebaliknya. Namun, apa yang tidak dimiliki oleh Overwatch 2 adalah konten yang jauh lebih sedikit jika dibandingkan dengan Marvel Rivals. Satu tahunnya saja, game ini direncanakan untuk bisa merilis delapan karakter baru, dibanding Overwatch 2 yang mungkin hanya merilis dua sampai tiga hero baru.

Hingga saat ini, memasuki bulan Februari 2025 banyak orang masih mengatakan kalau angka ini hanyalah efek FOMO. Banyak orang juga yang memprediksi kalau game ini akan kembali turun, dan para pemainnya kembali lagi ke Overwatch 2. Namun, untuk sekarang pemenangnya masih dipegang oleh Marvel Rivals, dan hanya waktu yang bisa memberikan perubahannya.