Game fighting paltforming MultiVersus masih melanjutkan perjalanannya sebagai game live service, dan sekarang siap masuk ke season 2. Musim terbarunya ini akan dimulai pada tanggal 23 Juli besok, dan tentu saja harus ada hal baru yang diperlihatkan.
Kali ini, Warner Bros. Games menggunakan kesempatannya untuk memperkenalkan dua karakter baru.
Kedua karakter tersebut tidak lain adalah Samurai Jack dan Beetlejuice, nama yang mungkin lumayan asiing di beberapa telinga kalian. Samurai Jack mungkin tidak, karena karakter ini cukup terkenal sebagai karakter kartun.
Sedangkan Beetlejuice, ini adalah karakter dari sebuah film yang sudah cukup lawas, tapi terkenal juga di luar sana.
BACA JUGA: Mortal Kombat Onslaught Resmi Diberhentikan Supportnya Oleh Netherealm Studio!

Samurai Jack akan dirilis pada tanggal 23 Juli, bersamaan dengan dimulainya musim kedua dari game ini. Sedangkan untuk Beetlejuice, dia akan dirilis pada tanggal 4 September untuk server global, dua hari lebih cepat dibanding server Amerika Utara. Perilisan yang berbeda ini tentu masuk akal, agar kontennya tidak cepat habis dan selesai dalam satu kali rilis saja.
Kedatangan kedua karakter baru ini mungkin menjadi hal yang cukup normal, karena MultiVersus memang akan terus merilis karakter baru seiring waktu berjalan. Apa yang diinginkan oleh para pemain adalah mode yang berarti dan membuat pemainnya semangat untuk bermain.
Itulah kenapa, mulai musim kedua, game ini akan membuka mode ranked yang sudah dinantikan.

Mode ranked ini akan mengizinkan kalian untuk bermain dalam dua mode, 1 vs 1 atau 2 vs 2. Tentunya dengan adanya sistem ranked, maka pemain akan dibuat lebih kompetitif lagi untuk bermain. Semua pemain ingin bermain untuk menang untuk sekarang, tidak lagi hanya sekedar have fun. Musim kedua dari MultiVersus dipastikan akan menjadi angin segar bagi gamenya setelah sekian lama.
