Kabar gembira buat kamu para penggemar RPG legendaris! Square Enix baru saja memberikan kejutan besar dengan mengumumkan versi terbaru dari Final Fantasy VII (FFVII) classic yang akan segera hadir di PC melalui Steam.
Langkah ini diambil untuk memastikan mahakarya tahun 1997 tersebut tetap relevan dan optimal dimainkan di standar sistem PC modern saat ini, terutama bagi kamu yang mungkin lebih menyukai pengalaman original dibanding versi remake-nya yang megah.
Menariknya, Square Enix sangat menghargai para pemain setianya. Jika kamu sudah memiliki gim original FFVII di Steam (versi yang rilis tahun 2013), kamu akan mendapatkan upgrade versi baru ini secara gratis.
The original Final Fantasy VII will be re‑released on Steam to provide an improved gameplay experience.
— FINAL FANTASY VII (@finalfantasyvii) January 29, 2026
Existing owners will receive the new version for free and will be able to continue playing the older version on Steam.
Full details: https://t.co/BnFGMmptls pic.twitter.com/TlF0hM0jti
Nantinya, versi lama akan berubah nama menjadi Final Fantasy VII – 2013 Edition dan tidak akan dijual lagi di toko. Namun, versi baru ini akan muncul secara otomatis di library kamu sebagai Final Fantasy VII. Jadi, kamu bakal punya dua versi sekaligus yang bisa kamu unduh dan mainkan kapan saja tanpa biaya tambahan sepeser pun.
Tapi ada satu hal penting yang perlu kamu perhatikan: data save tidak bisa dipindahkan. Karena adanya peningkatan teknis, save data dari edisi 2013 tidak akan kompatibel dengan versi terbaru, begitu juga sebaliknya.Jadi, kalau kamu memutuskan untuk pindah ke versi baru, kamu harus siap-siap memulai petualangan Cloud Strife dan kawan-kawan dari nol lagi.
Meskipun detail teknis peningkatannya belum dibocorkan secara lengkap, kehadiran versi baru ini menunjukkan komitmen Square Enix untuk terus melestarikan kisah klasik yang sudah berusia hampir 30 tahun agar tetap bisa dinikmati dengan nyaman oleh generasi gamer masa kini.
