EA memiliki banyak sekali franchise game yang sangat populer, dan genre yang mereka punya juga ada beragam. Salah satunya adalah genre racing yang dimana, Need for Speed merupakan bagian dari EA. Namun, sudah ada beberapa tahun game ini tidak mendapatkan kabar terbaru, membuat banyak orang dibuat penasaran dengan masa depannya.
Sekarang, jawaban dari pertanyaan tersebut sudah terjawab karena pihak EA telah mengkonfirmasi kalau franchise Need for Speed masih termasuk ke dalam rencana mereka. Melanjutkan game Need for Speed Unbound dan berbagai game racing mereka yang lain. Hanya saja, untuk sekarang projek ini bukanlah projek yang utama sedang dikerjakan.
BACA JUGA: Hidup Lagi, Projek Film The Sleeping Dogs Konfirmasi Sedang Dikerjakan!

Criterion Software yang merupakan developer dari Need for Speed Unbound, sekarang ini sedang difokuskan untuk mengerjakan projek lain yakni projek Battlefield. Criterion Software sudah termasuk ke dalam Battlefield Studios yang dibangun oleh EA sendiri. Jadi, untuk sekarang, prioritasnya sudah jelas kalau Need for Speed bukanlah salah satunya.
“Tim dari Need for Speed yang ada di Criterion sekarang ini telah bergabung dengan karyawan lain untuk mengerjakan Battlefield. Sebagai perusahaan, kita harus memperhatikan berbagai feedback yang kita terima selama satu tahun kemarin tentang Need for Speed, dan menggunakan waktu yang ada untuk membuat konten baru kepada Unbound,” jelas Vince Zampella kepada Eurogamer.

Sekarang ini, perusahaanya sedang berfokus kepada mengolah masukan yang ada tentang game ini, sebelum akhirnya bisa memutuskan langkap apa yang selanjutnya mereka ambil. Unbound sepertinya masih menjadi fokus utama mereka terkait franchise ini, tapi kita tidak tahu apakah di masa depan nanti akan ada seri baru lagi dari franchise ini.