Build Terbaik Untuk Kamisato Ayato Di Genshin Impact


Kamisato Ayato adalah karater Genshin Impact yang mengandalkan serangan biasa setelah mengaktifkan Elemental Skill yang ia miliki.

build-kamisato-ayato-genshin-impact-featured

Genshin Impact akhirnya menambah satu lagi karakter DPS Hydro yaitu Kamisato Ayato. Mirip dengan karakter DPS Hydro lain yaitu Tartaglia/Childe, ia adalah karakter yang mengandalkan serangan biasa untuk menghasilkan damage. Tentu saja cara kerja skill dan cara menggunakan karakter ini berbeda.

BACA JUGA: 5Ā AchievementĀ TersembunyiĀ Genshin ImpactĀ yang Aneh

Berikut adalah build terbaik untuk Kamisato Ayato di Genshin Impact.

Senjata Terbaik Untuk Kamisato Ayato

build-kamisato-ayato-genshin-impact-senjata

Karena berperan sebagai DPS, senjata yang cocok untuk Kamisat Ayato tentu saja senjata yang meningkatkan damage output. Ini bisa melalui Attack langsung atau melalui Critical Damage/Rate.

Selain senjata bintang lima, kamu bisa memilih dua senjata di bawah ini:

  • The Black Sword: Senjata ini bisa kamu dapatkan dari Battle Pass berbayar dan akan memberikanmu bonus Critical Rate. Efeknya juga menambah damage serangan biasamu sebesar 20 persen tanpa syarat.
  • Lion’s Roar: Alasan utama memilih Lion’s Roar adalah bonus Attack-nya. Efeknya juga sebenarnya bisa dimanfaatkan, tapi kamu harus membawa satu karakter yang bisa menghasilkan efek Pyro dan/atau Electro secara konsisten di luar pertarungan.

Artifact Terbaik Untuk Kamisato Ayato

build-kamisato-ayato-genshin-impact-artifact

Kamisato Ayato adalah karakter DPS yang mengandalkan serangan elemen dari Elemental Skill yang ia miliki. Karena itu Artifact yang ia gunakan harus memiliki stats Attack, Hydro Damage, dan Critical Rate/Damage yang tinggi. Untuk set yang cocok, kamu punya banyak pilihan:

  • Echoes of an Offering (4): Rilis bersamaan, set Echoes sepertinya memang dibuat khusus untuk karakter ini. Efeknya memberikan bonus Attack yang sangat tinggi yaitu 70 persen. Syarat untuk mendapatkan efek tersebut juga harusnya bisa kamu penuhi dengan mudah.

  • Heart of Depth (4): Karena mengandalkan elemen Hydro, set Heart of Depth tentu saja cocok untuk Ayato. Apalagi efeknya juga cocok karena karakter ini mengandakan serangan biasa tepat setelah menggunakan Elemental Skill.



  • Gladiator’s Finale (4): Karena menggunakan pedang, set Gladiator juga bisa kamu gunakan ke Ayato. Ini bisa jadi set sementara sebelum kamu mendapatkan set Echoes yang ideal.

Lineup Terbaik Untuk Kamisato Ayato

build-kamisato-ayato-genshin-impact

Efek Elemental Skill Kamisato Ayato akan hilang ketika ia dikeluarkan dari pertarungan. Artinya ia harus berada di dalam pertarungan paling tidak selama durasi efek Elemental Skill tersebut aktif. Karena itulah sebaiknya ia dimainkan bersama karakter yang bisa memberikan efek elemen lain meskipun berada di luar pertarungan.

Misalnya untuk karakter Pyro, Xiangling adalah anggota party yang tepat untuk Ayato. Tidak hanya itu, Xiangling juga bisa menjadi karakter DPS kedua ketika Elemental Skill Ayato masih dalam cooldown. Untuk karakter Electro, kamu selalu bisa membawa pasangan Fischl dan Beidou. Lalu untuk Cryo, Ganyu, Rosaria, atau Diona bisa jadi pilihan. Setelah itu sisa slot dalam party bisa kamu isi dengan healer atau utility.


Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Kaoru

Hmmm...