Kemarin, Rockstar baru saja mengumumkan adanya pengunduran untuk yang kedua kalinya kepada GTA 6. Sekarang, game tersebut dijadwalkan untuk rilis pada akhir tahun, lebih tepatnya pada tanggal 19 November mendatang. Pengumuman ini tentu membuat banyak pihak terkejut, termasuk para developer dari game lain.
Sering kali kita melaporkan adanya banyak developer yang memutuskan untuk mengundur target rilis game mereka hanya untuk menghindari GTA 6. Ada banyak developer yang takut gamenya tenggelam jikalau dirilis bersamaan dengan GTA 6. Namun, hal tersebut sepertinya tidak berlaku untuk Insomniac Games dengan Marvel’s Wolverine.
BACA JUGA: GTA 6 Resmi Diundur Kembali ke November 2026!

Pada pengumuman terbarunya, Insomniac Games mengatakan kalau Marvel’s Wolverine masih akan dirilis pada akhir tahun 2026. Walaupun untuk sekarang belum ada tanggal rilis pastinya, tapi musim Fall masih menjadi target. Itu artinya, game ini masih tidak memikirkan adanya pengunduran, dan sekarang gamenya sudah bisa kalian wishlist.
Marvel’s Wolverine sendiri merupakan salah satu blockbuster yang dimiliki oleh Insomniac dan juga Sony PlayStation. Pasalnya, tahun 2026 nanti akan menjadi tahun yang sibuk bagi industri game, dan ada banyak game yang siap rilis. Marvel’s Wolverine adalah salah satunya, sekaligus menjadi amunisi eksklusif untuk PlayStation.

Marvel’s Wolverine juga merupakan projek yang proses pembuatannya sangat tidak mulus. Mulai dari adanya leak gameplay sampai ke menghilangnya kabar dari game ini selama bertahun-tahun. Itu juga yang mungkin menjadi alasan kenapa Insomniac tidak mau berlama-lama lagi untuk game ini. Jikalau akhir tahun nanti game ini sudah siap, maka gamenya siap rilis.
