Insomniac Games Konfirmasi Projek Baru Game AAA Setelah Spider-Man 2 & Wolverine!


Another Banger from Insomniac Games.

Insomniac Games adalah salah satu developer yang sedang naik daun belakangan ini, tentu saja hal ini bisa terjadi karena hasil karya yang berhasil mereka rilis. Dalam katalognya, kalian bisa menemukan game sukses seperti Marvel’s Spider-Man dan Ratchet & Clank. Developer ini sudah diketahui sedang sibuk sekarang ini, tapi bukan berarti mereka tidak mengerjakan projek lain.

Saat ini, Insomniac Games sedang disibukan dengan dua projek game triple A yang kelasnya bukan main. Sebentar lagi mereka akan merilis Marvel’s Spider-Man 2 yang tinggal menghitung hari saja. Selanjutnya, mereka juga akan menyelesaikan projek Marvel’s Wolverine yang sudah lama diumumkan. Selanjutnya lagi, mereka telah mengkonfirmasi sedang mengerjakan satu projek triple A lagi setelah Wolverine.

BACA JUGA: Siapa Itu Kameo Fighters? Apakah Mereka Canon Kepada Cerita Utama Mortal Kombat 1?

Informasi ini dikonfirmasi langsung oleh salah satu developer yang bekerja disana, Erin Eberhardt adalah orang yang mengkonfirmasinya. Erin mengatakan kalau saat ini beliau sedang memiliki tugas untuk menjadi seorang director di projek terbaru Insomniac Games. Itu berarti, saat ini mereka sedang sibuk untuk mengerjakan tiga projek game besar sekaligus.

Sayangnya, Erin tidak bisa menjelaskan lebih detail projek apa yang sedang Ia kerjakan, hal ini tentu cukup mudah untuk dimengerti. Insomniac sangat fokus ke perilisan Marvel’s Spider-Man 2 saat ini, dan projek tersebut pasti dijadikan prioritas utama. Selain itu, kita juga belum mendengar kabar terbaru dari Marvel’s Wolverine, jadi kita juga tahu kalau prioritas mereka selanjutnya berpindah ke mana.

Projek rahasia dari Erin ini bisa saja merupakan lanjutan atau sekuel dari game yang sebelumnya mereka rilis, atau sebaliknya. Tentu akan sangat menarik jikalau Insomniac Games kembali menciptakan IP nama baru, atau bisa juga mengambil karakter baru dari Marvel. Apapun projeknya, jika Insomniac Games adalah developer dibalik gamenya, maka kalian bisa mengharapkan hasil yang bagus.


Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Arshi

Full passion di jurnalistik, terutama soal video games.