Daftar Game Indonesia Pilihan Bulan Januari 2021


Untuk memulai tahun 2021 ini, Gimbot berikan rekomendasi game Indonesia pilihan yang dirilis sebulan terakhir. Mana yang menarik buatmu?

game indonesia pilihan

Jelang akhir tahun 2020 kemarin, tidak banyak developer game Indonesia yang merilis judul baru. Dari sedikit judul yang dirilis selama Desember 2020 kemarin, Gimbot memilih tiga game Indonesia pilihan yang bisa kamu mainkan untuk membuka tahun 2021 ini, antara lain Epic Conquest 2, Startup Panic dan Summer Town.

Selamat bermain, dan selamat tahun baru 2021!

1. Epic Conquest 2 (Gaco Games)

Setelah sukses dengan Epic Conquest tiga tahun silam, tim kecil asal Solo Gaco Games kini merilis sekuelnya. Ada banyak improvisasi yang diberikan di sekuel kali ini, mulai dari platform perilisannya (kini selain di Android, juga hadir di PC), visual (yang kini terlihat lebih cantik dan penuh detail) hingga gameplay yang semakin solid.

Meskipun banyak improvisasi dari berbagai hal, namun Epic Conquest 2 masih menjaga ciri khas prekuelnya dulu: sebuah game hack and slash untuk mobile yang simpel namun cukup solid. Dan satu lagi: dengan skala Epic Conquest 2 yang sebesar ini, mungkin kamu akan sedikit mengernyitkan dahi kalau tahu tim pengembangnya hanya terdiri dari 4 orang saja!

2. Startup Panic (Algorocks)

Sudah sejak lama, TinyBuild dikenal sebagai developer dan publisher yang spesialis menelurkan game-game kasual dengan gameplay yang adiktif. Nah kali ini, TinyBuild pun bekerja sama dengan developer asal Malang Algorocks untuk membuat game simulasi Startup Panic untuk Android ini.

Bagi kamu yang saat ini tengah membangun perusahaan rintisan atau startup, atau mengambil ancang-ancang untuk membuat startup di masa yang akan datang, game ini bisa jadi langkah awal untuk belajar. Di game ini kamu akan menghadapi berbagai lika-liku permasalahan yang dihadapi oleh seorang CEO, mulai dari bagaimana mengembangkan bisnis, merekrut staff yang handal, hingga berkompetisi dengan CEO dan perusahaan lainnya.

3. Summer Town (Arsanesia)

Masih ingat dengan Pet Society? Game ini dulu pernah booming di Facebook kira-kira satu dekade lalu. Nah, bagi yang sudah kangen dengan asyiknya memiliki peliharaan virtual, mengkustomisasinya, dan membuat rumah yang nyaman buatnya, Summer Town dari Arsanesia ini bisa jadi salah satu pilihanmu.

Dalam Summer Town, kamu bisa berimajinasi membuat hewan penduduk Summer Town sesuai dengan keinginanmu. Kamu juga bisa mendandaninya dengan membeli berbagai macam aksesoris, baju, hingga mengatur gaya rambutnya, Kamu juga bisa membeli perabotan-perabotan untuk menghias rumahmu dan pamerkan kepada teman-temanmu.

Oiya, berbeda dengan dua game sebelumnya di daftar ini, Summer Town masih dalam tahap early access di Google Play Store. Sehingga kamu bisa memberikan saran kepada Arsanesia untuk membuat game ini lebih mengasyikkan lagi.

Download Epic Conquest 2 di Steam (Early Access)/Google Play Store (Gratis)

Beli Startup Panic di Google Play Store (Rp88.000)/App Store (Rp99.000)

Download Summer Town di Google Play Store (Early Access, Gratis)


Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Febrianto Nur Anwari
Part-time gamer, part-time adventurer