Nintendo Umumkan Hyrule Warriors: Age of Calamity, Ajak ke Dunia Sebelum Breath of The Wild Terjadi


Sebelum Breath of The Wild 2 rilis, Nintendo membawamu 100 tahun sebelum The Great Calamity terjadi bersama karakter-karakter yang familier.

Featured Video Play Icon

Tanggal 8 September malam lalu, Nintendo mengumumkan kabar baik dan kabar “kurang baik” untuk seri The Legend of Zelda. Kabar “kurang baik”nya adalah The Legend of Zelda: Breath of The Wild 2 yang diumumkan tahun lalu masih dalam proses pengembangan yang berarti kamu harus menunggu lebih lama lagi. Kabar baiknya adalah mereka mengumumkan game baru sembari kamu menunggu, yaitu Hyrule Warriors: Age of Calamity.

Sesuai namanya, Hyrule Warriors: Age of Calamity adalah game dengan genre Musou atau Warriors. Kamu akan menggunakan satu karakter dan menghajar ratusan hingga ribuan musuh. Jika kamu pernah melihat game seperti seri Dynasty Warriors, kamu harusnya cukup familier dengan gameplay dari genre ini.

Sebelumnya, Nintendo sudah pernah merilis Hyrule Warriors yang rilis di Wii U tahun 2014 kemudian mendapatkan versi enhanced di Nintendo Switch di tahun 2018. Tapi jika Hyrule Warriors pertama masih membawa cerita dan konten konvesional ala The Legend of Zelda, Hyrule Warriors: Age of Calamity membawa cerita dan konten yang berbeda.

Dalam Hyrule Warriors: Age of Calamity, kamu akan dibawa ke 100 tahun sebelum terjadinya The Great Calamity di Breath of The Wild. Artinya kamu akan menggunakan karakter yang muncul di Breath of The Wild seperti Mipha, Daruk, Urbosa, dan Revali. Selain itu, game ini juga akan menggunakan grafis yang sama dengan Breath of The Wild. Sayangnya selain genre, belum ada informasi lebih lanjut mengenai rincian gameplay.

Hyrule Warriors: Age of Calamity akan rilis di Nintendo Switch tanggal 20 November 2020 nanti. Jika kamu masih penasaran atau ragu, tanggal 26 September 2020 nanti Nintendo sepertinya akan memberikan update terbaru mengenai game ini. Jadi jangan sampai ketinggalan.

BACA JUGA: 10 Game RPG Terbaik di Nintendo Switch


Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Kaoru

Hmmm...