Anti Bajakan! 5 Alasan Kamu Harus Main Gim Orisinal


Jangan main bajakan dong Gimbot lover. Gak baik!

First Person
Source: Dokumentasi Gimbot

Bermain gim ternyata merupakan salah satu hobi yang cukup mahal. Hal ini bisa dibuktikan dengan banyaknya uang yang keluar jika ada gim yang keluar secara bersamaan.

Jika satu gim dihargai sekitar Rp700 ribu, maka jika membeli tiga gim saja kita bisa menghabiskan sekitar Rp2,1 juta.

BACA JUGA: Impresi Awal Resident Evil 2 Remake

Mahalnya harga sebuah gim membuat tidak semua gamer benar-benar membeli gim versi orisinal. Mereka cenderung menggunakan gim bajakan karena memiliki harga jauh di bawah gim orisinal.

Tapi para pemain gim bajakan itu tentu saja bakal mendapatkan kerugian karena bermain gim bajakan. Nih, Gimbot bakal membahas lima alasan gamer harus main gim orisinal.

1. Full Support

Kalian dapat support penuh seperti Bayek, eh!

Alasan harus main gim orisinal yang pertama adalah kita bakal mendapatkan support penuh dari sang developer. Support penuh tersebut meliputi update berkala dan pembenahan file sistem jika terjadi kerusakan.

Update berkala jelas memiliki keuntungan karena ada update yang membuat game berjalan dengan frame rate lebih stabil baik di console maupun di PC.

Pembenahan file sistem juga benar-benar sangat membantu terutama bagi gamer PC. Jika performa gim kurang maksimal, kita cukup melakukan cek ulang file-file yang ada di gim tersebut dan gim bakal berjalan dengan baik.

Selain kedua hal di atas, ada juga forum-forum resmi yang membahas gim tersebut mulai dari masalah hingga walkthrough-nya semua ada. Jadi, masih mikir untuk main gim orisinal?

2. Multiplayer

Main sendiri kadang bosan tentunya

Jika bermain gim bajakan, kita bakal kehilangan hal yang satu ini. Ya, bermain dengan console yang di-jailbreak dan gim bajakan siap-siap tidak bisa main mode online multiplayer.

“Ah gak usah main mode multiplayer juga gak apa,” Yakin? Bermain di mode multiplayer bisa membuat kita menjadi lebih mudah dalam mengerjakan misi. Contoh game yang menganut sistem ini salah satunya adalah Monster Hunter: World.

BACA JUGA:Resident Evil 2 ‘1-Shot’ Demo Sudah Tersedia!

Di samping itu, game-game seperti Call of Duty dan Battlefield harus diakui lebih berfokus pada online multiplayer. Bahkan Red Dead Redemption 2 sekalipun juga menyuntikkan sistem online multiplayer.

Di mode itu harus diakui kita bakal merasa dua kali lipat lebih seru dibandingkan bermain mode single player. Rasa bosan juga jauh-jauh pergi dari hadapan kita.

3. Bebas Mengkritik Game

Punya hak mengkritik tentunya!

Salah satu orang yang paling tidak tahu diri di dunia ini adalah mereka main gim bajakan lalu mengkritiknya dan kemudian melakukan share di media sosial.

Masalah mengkritik gim ini memang bisa dilakukan oleh orang-orang, tapi bagaimana bisa orang yang tidak main versi orisinalnya mengkritik bahkan menghujat gim tersebut.

Berbeda halnya dengan orang yang memang membeli versi orisinalnya. Mereka memiliki hak untuk melakukan komplain karena memang mereka telah membayar gim tersebut dengan harga yang cukup mahal.

Hal seperti pernah terjadi di gim yang baru rilis beberapa waktu lalu yaitu Fallout 76. Mereka mengkritisi gim dan juga bundling yang tidak sesuai ketika mereka membeli versi special edition-nya.

Jadi menurut Gimbot, jika ingin mengkritik sebuah gim, kalian wajib memainkan versi orisinalnya.

4. Belajar Manajemen Keuangan

Terkadang kita merenung karena terlalu boros!

Apa hubungannya belajar manajemen keuangan dengan main gim orisinal? Tentu saja ada. Bagi gamer dengan uang pas-pasan, mereka tidak mungkin membeli semua gim yang mereka inginkan dalam satu waktu bukan?

Tentu saja untuk menyesuaikan dengan anggaran, mereka harus memilah mana gim yang dijadikan prioritas mana yang tidak.

Di sinilah kemudian otak kita berputar untuk mengatur uang masuk dan keluar demi mampu membeli gim yang kita inginkan. Beberapa gamer mengakui bahwa mereka menjadi lebih irit ketika bermain gim orisinal.

BACA JUGA: 5 Alasan Berlangganan Nintendo Switch Online

Selain bisa menabung, mereka juga memilih untuk memainkan gim tersebut hingga tamat barulah mereka membeli gim yang lainnya. Terkadang, ada gim orisinal yang dibanderol dengan harga yang cukup murah bahkan lebih murah dari versi bajakannya.

Berbeda dengan ketika membeli gim bajakan.

Dengan harga yang murah, kita bakal terus menerus membelinya tanpa mempedulikan uang masuk dan keluar. Yang lebih parah, bermain gim bajakan bakal menghilangkan esensi bermain gim itu sendiri dan ada kecenderungan untuk enggan menamatkan gim ini karena harganya yang murah.

Bukan tidak mungkin pengeluaran bermain gim bajakan lebih banyak dibandingkan gim orisinal bukan?

5. Anti Ribet!

Sumber: My Gaming

Main gim orisinal itu tidak ribet. Di console, kita hanya memasukkan Blu Ray Disc atau mengunduhnya dan kemudian memainkannya. Ingin main gim bajakan di console, siap-siap banyak ritual khusus yang harus dilakukan.

Sama seperti di console, bermain gim orisinal di PC juga tak kalah simpel. Kita hanya mengunduhnya dan kemudian memainkannya. Jika melirik gim bajakan, kita harus melakukan crack dan mengunduh file-file lain seandainya gim yang kita install tidak berjalan dengan baik.

Berselancar di internet demi mendapatkan file-file tersebut tentu saja sangat riskan karena PC kita bisa terkena virus. Crack juga bakal dibaca oleh antivirus milik kita.

Jika file gim rusak, biasanya kita bakal kebingungan untuk gim versi bajakan. Tapi gim orisinal menyediakan fitur untuk membuat file gim yang kita install kembali benar tanpa harus install ulang khususnya di PC.

Dengan tingkat kemudahan seperti ini apakah kalian yakin tidak mau tobat dan beralih menggunakan gim orisinal?


Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
Will Ramos